PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) mengucurkan kredit sebesar Rp63 miliar ke 800 petani plasma anggota dari tiga koperasi plasma di Kalimantan Barat. Dana tersebut akan dipergunakan untuk pemeliharaan sekira 1.600 hektare (ha) kebun kelapa sawit.
Hal ini diungkapkan Senior Vice President Small Business BMRI, Rafjon Yahya, dalam keterangan tertulis.
Dia menyampaikan bahwa penyaluran kredit ini merupakan bentuk komitmen Bank Mandiri untuk menyukseskan program pemerintah dalam penyaluran Kredit Pengembangan Energi Nabati-Revitalisasi Perkebunan (KPEN-RP).
"Sampai 31 Desember 2008, Bank Mandiri telah menyetujui fasilitas kredit kepada petani plasma program KPEN-RP sebesar Rp1,8 triliun untuk membiayai 51.898 ha kebun kelapa sawit milik 26.454 petani plasma", jelas Rafjon.
Perseroan mengucurkan kredit tersebut kepada tiga koperasi yaitu Koperasi Serba Usaha Bersama Rp23,6 miliar, Koperasi Bina Sari� Rp19,7 miliar, dan Koperasi Serba Usaha Karya Bersama Rp19,7 miliar.
Sementara untuk tiga kebun yang dibiayai terletak di Kecamatan Kendawangan, Kabupaten Ketapang, Propinsi Kalimantan Barat.
Adapun jangka waktu kredit untuk masing-masing koperasi tersebut adalah 13 tahun sejak pencairan kredit pertama termasuk grace period selama lima tahun di mana kreditnya akan lunas pada tahun 2022, Bank yang laen kapan yach???
sumber : http://economy.okezone.com
sumber gambar : http://img114.imageshack.us/img114/9255/bankmandiriko3.gif
Friday, March 27, 2009
Ekonomi : Bank Mandiri Kucurkan Rp63 M ke 800 Petani di Kalbar
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment