Setelah Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) melakukan pendekatan dengan blogger beberapa pekan lalu, kini giliran capres Prabowo Subianto. Dia mencoba tebar pesona terhadap penulis di dunia maya tersebut.
Rencananya, Prabowo akan melakukan kopi darat dengan blogger di Amigos Bellagio, Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa 31 Maret pukul 20.00 WIB. Prabowo yang gencar mengkampanyekan dirinya melalui Facebook dan blog, mencoba berdialog sambil memaparkan visi dan misinya sebagai calon RI 1.
"Undangannya terbuka untuk semua blogger. Di sana, kami jamin tidak ada atribut partai. Karena, Prabowo murni akan melakukan dialog," terang penggiat blog Enda Nasution, saat dihubungi okezone melalui ponselnya, Selasa (31/3/2009).
Kendati demikian, Enda menambahkan, kopdar yang mengangkat tema "Ngeriung Blogger Dengan Prabowo", tidak bisa mencegah kalau nantinya Prabowo akan memaparkan visi dan misinya sebagai capres. Karena menurutnya, dialog itu pembahasannya tidak terbatas.
Langkah Prabowo ini, bisa jadi mengikuti jejak JK yang terlebih dahulu mencoba mengambil hati dari para blogger. Seperti diungkapkan Enda, ini merupakan bukti kalau kini blogger tidak lagi dipandang sebelah mata. Meskipun, hingga saat ini jumlahnya masih sedikit.
sumber : http://techno.okezone.com
Tuesday, March 31, 2009
IT : Malam Ini, Prabowo Ajak Blogger Dialog
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
1 komentar:
alaa... namanya juga calon... caleg ato capres, sama aja x yo..???
Hidup Blogger Indonesia..!!!
Post a Comment