Wednesday, January 28, 2009

Negara Mana yang Paling Gila Facebook?


Negara mana yang penduduknya paling menggilai situs jejaring sosial Facebook? Jika diukur menurut persentase terbanyak jumlah penduduk yang membuat profil di Facebook, Denmark jadi jawaranya.

Saat ini, sekitar 1,8 juta atau 34 persen dari total 5,5 juta populasi Denmark terdaftar di Facebook.

Persentase tersebut diklaim sebagai yang tertinggi di dunia, melebihi Kanada yang sebelumnya berada di posisi paling top dengan persentase 33 persen.

Dikutip dari News24, Selasa (27/1/2009), data tersebut dibesut oleh perusahaan TI, Komfo. Disimpulkan pula bahwa di samping populer di kalangan kaum muda, kian banyak saja orang dewasa di Denmark yang gemar mengutak-atik Facebook.

Di kancah perpolitikan Denmark pun, Facebook seringkali diandalkan politisi setempat. Contohnya Perdana Menteri Denmark Anders Fogh Rasmussen memakai Facebook sebagai salah satu sarana menjangkau publik dalam kampanyenya, dikutip dari detiknet

2 komentar:

Anonymous said...

Indonesia ke brp yah? rasanya indonesia jg udah buanyak banget, hehe...

Unknown said...

wew...kayaknya asia pasifik terutama indonesia paling banyak deh iya gak seh

www.astawama.blogspot.com